Berbagi Informasi dalam Expo Kampus 2022

Selasa (18/1/22), perwakilan alumni MA Almaarif Singosari yang berstatus aktif sebagai mahasiswa di beberapa perguruan tinggi negeri/swasta unggulan telah sukses gelar ekspos kampus. Acara yang digelar rutin setiap setahun sekali di MA Almaarif Singosari ini bertujuan agar siswa kelas XII bisa memperoleh informasi lengkap dan valid dari para alumni mengenai kehidupan kampus atau dunia perkuliahan. Secara tersirat, acara tersebut merupakan bentuk kontribusi alumni kepada madrasah dan kepedulian alumni kepada siswa-siswi MA Almaarif Singosari yang notabene adik tingkatnya.

Ekspos kampus kali ini dikemas dalam bentuk seminar dengan narasumber alumni MA Almaarif Singosari yang berstatus sebagai mahasiswa di perguruan tinggi wilayah Jawa Timur. Alumni MA Almaarif Singosari yang datang tersebut, diantaranya dari Universitas Brawijaya (UB), Universitas Negeri Malang (UM), Universitas Islam Negeri Malang (UIN MALIKI), Universitas Islam Malang (UNISMA), Universitas Merdeka Malang (UNMER), dan Politeknik Kesehatan Malang (POLTEKKES). Selain itu, juga ada alumni MA Almaarif Singosari yang datang dari Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Negeri Jember (UNEJ), dan Universitas Islam Negeri Surabaya (UINSA).

Pelaksanaan ekspos kampus tahun ini mendapatkan sambutan hangat dan apresiasi positif dari berbagai pihak, seperti kepala madrasah, dewan guru, serta khususnya siswa-siswi kelas XII. Adapun seremonial pembukaan acara ekspos kampus kali ini dilaksanakan di halaman madrasah pada saat jam pertama KBM. Tampak hadir kepala madrasah bersama beberapa guru kelas XII dalam seremonial pembukaan ekspos kampus pagi itu. Selanjutnya, acara inti ekspos kampus yang dikemas dalam bentuk seminar bergilir di masing-masing kelas XII ini diisi dengan presentasi profil kampus dan sesi tanya-jawab seputar kehidupan kampus. Tampak begitu antusias siswa-siswi kelas XII saat sesi tanya jawab yang berdurasi sekitar dua puluh menit tersebut.

“Acara ekspos kampus ini sangat bermanfaat bagi kami karena secara tidak langsung kami diajak untuk lebih dalam mengenal berbagai perguruan tinggi, jalur masuk SBMPTN, trik passing grade SNMPTN, dan tentunya kehidupan kampus. Saya pribadi juga berharap semoga semakin banyak siswa-siswi MA Almaarif Singosari yang memiliki ghirah untuk mewujudkan Khoiro Ummat, tidak asal kuliah agar kelihatan keren atau agar mudah mencari kerja, tapi juga harus bisa menjadi kader NU dan kader bangsa yang berkualitas serta bermanfaat di masyarakat,” pungkas Ajeng Ramadhani, siswi kelas XII MIA 2.

 Semoga adanya ekspos kampus ini diharapkan dapat membuka wawasan terkait dunia perkuliahan dan sebagai bentuk persiapan diri bagi siswa-siswi kelas XII MA Almaarif Singosari sebelum memasuki jenjang perguruan tinggi. Selain itu, semoga semangat siswa-siswi MA Almaarif Singosari senantiasa terpacu untuk rajin belajar, sehingga bisa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi melalui jalur prestasi atau beasiswa. (Daw/Red)

*Penulis merupakan anggota Himpunan Siswa Penulis (HSP) dari kelas XII MIA 2

#Jangan lupa kunjungi laman website https://www.ma-almaarif-sgs-sch.id, subscribe channel youtube (YT) MA Almaarif Singosari Malang, ikuti akun instagram (IG) @aliyahsgs, dan  sukai halaman facebook (FB) MA Almaarif Singosari

Leave a Comment

Your email address will not be published.

Chat Sekarang
1
Hubungi Kami
MA ALMAARIF SINGOSARI
Assalamu'alaikum
Ada yang bisa kami bantu mengenai informasi PPDB ?