SINGOSARI – Senin (14/10), seluruh civitas academica MA Almaarif Singosari kembali kompak mengikuti apel pagi di halaman madrasah. Cuaca pagi yang sedikit mendung tidak mengurangi antusias seluruh siswa-siswi, guru beserta staf madrasah dalam mengikuti rangkaian apel. Adapun apel kali ini dipetugasi langsung oleh anggota PK. IPNU/IPPNU MA Almaarif Singosari, sedangkan guru yang bertindak sebagai pembina adalah Moh. Yono, S.Pd.
Dalam menyampaikan amanat, ia menegaskan bahwa seluruh siswa-siswi MA Almaarif Singosari harus peduli terhadap manfaatnya ilmu dan syarat-syarat agar ilmu yang diperoleh itu senantiasa bisa bermanfaat bagi kehidupan dunia maupun akhirat. “Anak-anakku sekalian, ilmu yang bermanfaat itu salah satunya kalian harus mengikuti semua peraturan yang telah ditetapkan oleh madrasah,” ucapnya.
Pak Yono sapaan akrabnya juga menambahkan bahwasanya tidak ada yang namanya mantan guru. Entah itu mantan guru yang mengajar atau tidak mengajar secara langsung karena guru tetaplah guru hingga kapanpun. Ia juga berkata, “Akhlak, adab atau sopan santun jangan sampai hilang khususnya di madrasah ini meskipun banyak pelajar di era sekarang telah mulai hilang adab atau sopan santunnya kepada para guru.”
Semoga seluruh siswa-siswi MA Almaarif Singosari senantiasa diberi kemudahan oleh Allah SWT dalam menaati seluruh peraturan yang ada. Semoga pula seluruh siswa-siswi selalu dijaga oleh Allah SWT dalam membiasakan perilaku yang berakhlak dan beradab khususnya kepada guru sehingga menjadi kader NU dan kader bangsa yang berkualitas sesuai dengan zamannya. (MBZ/HSP)
Senin, 14 Oktober 2024
Laporan oleh:
*Reporter merupakan anggota ekstrakurikuler jurnalistik (HSP) dari kelas XI-7.
https://www.instagram.com/hspaliyahalmaarif/
#Ayo kunjungi website MA Almaarif Singosari melalui laman https://www.ma-almaarif-sgs-sch.id, follow Instagram (IG) @MA Almaarif Singosari, Subscribe Youtube (YT) @MA Almaarif Singosari, dan like halaman Facebook (FB) @MA Almaarif Singosari.