- Pendaftaran online akan ditutup pada hari Sabtu, 2 Februari 2019 pukul 23.59 WIB.
- Pendaftar yang telah melakukan registrasi online, dimohon untuk segera melengkapi & mengumpulkan berkas fotokopi rapor semester I – V jenjang SMP/MTs dan NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) ke sekretariat PPDB MA Almaarif Singosari. Paling lambat pada hari Rabu, 6 Februari 2019 pukul 13.00 WIB.
- Daftar peserta yang lolos seleksi berkas/administrasi dan informasi pembagian sesi tes CBT akan diumumkan di laman/website MA Almaarif Singosari pada hari Kamis, 7 Februari 2019.
NB: Print out pengumuman juga akan ditempelkan di papan informasi MA Almaarif Singosari. - Peserta seleksi penerimaan siswa baru yang telah mengunduh kartu tes diminta untuk mengecek kembali list pendaftar, dan jika mendapati perbedaan nomor tes peserta, maka yang digunakan adalah nomor tes terbaru.
- Peserta seleksi penerimaan siswa baru wajib hadir tepat waktu di MA Almaarif Singosari untuk mengikuti tes CBT dan wawancara pada hari Sabtu-Minggu, 9-10 Februari 2019. Apabila ada peserta seleksi yang tidak mengikuti tes tanpa ada pemberitahuan kepada panitia sebelumnya, maka dinyatakan mengundurkan diri.
- Tgl 5 Februari 2019 Untuk pelayanan PPDB tutup (PHBN).
- Hal-hal yang perlu penjelasan lebih lanjut dapat menghubungi nomor layanan panitia PPDB MA Almaarif Singosari.
Demikian pengumuman dari kami dan mohon untuk diperhatikan oleh seluruh peserta seleksi siswa baru.